Capres dengan Pesawat Pribadi Lebih Menghemat Uang Negara

prabowo dengan pesawat pribadinya

Pengamat penerbangan, Alvin Lie, menilai calon presiden yang punya pesawat pribadi akan sangat diuntungkan bila mobilitasnya terbilang sangat tinggi. Bahkan akan mampu menghemat uang negara jika saat menjadi presiden nanti menggunakan pesawat pribadinya untuk bertugas.

Namun bila dibandingkan dengan para capres yang tidak mempunyai pesawat pribadi tentu akan mengeluarkan biaya yang lebih saat melakukan tur kanpanye mereka. Ia mencontohkan, tarif sewa pesawat termurah yang dipatok berdasarkan jenis pesawat mulai US$ 7.000 atau sekitar Rp 81 juta per jam. “Ini berlaku untuk pesawat berukuran kecil berkapasitas enam orang dan mempunyai dua baling-baling hingga pesawat besar dan jet dengan kapasitas puluhan orang,” tuturnya

Sedangkan pesawat Boeing 737-900 yang disewa Joko Widodo, calon presiden dari PDI Perjuangan, dalam safari politiknya tergolong pesawat besar dan berharga sewa mahal. Duit avtur yang harus disiapkan penyewa minimal Rp 500 juta. Rinciannya adalah harga avtur Rp 20 ribu per liter avtur dikalikan dengan kapasitas tanki pesawat sebanyak 2.500 liter.

Bila pesawat yang digunakan untuk perjalanan dari Jakarta ke Yogyakarta, Surabaya, dan Semarang itu memakan waktu hingga sekitar 3 jam 15 menit, maka setidaknya tim Jokowi harus merogoh kantong sampai Rp 263,5 juta untuk membayar sewa pesawat. Selain itu, harus ada alokasi dana khusus untuk membayar pilot, teknisi, sewa hanggar, dan biaya parkir landasan.

Sehingga sangat pas apabila menjadi presiden nanti menggunakan dana dan pesawat pribadinya akan lebih menghemat uang negara bila dibanding menggunakan pesawat kepresidenan. Presiden merogoh uang dari kantongnya sendiri tanpa membebani negara.
Capres dengan Pesawat Pribadi Lebih Menghemat Uang Negara 4.5 5 Admin Blog Selasa, 06 Mei 2014 Lebih hemat manakah capres / presiden yang mempunyai pesawat pribadi dengan yang tidak punya pesawat ? temukan jawabannya Pengamat penerbangan, Alvin Lie, menilai calon presiden yang punya pesawat pribadi akan sangat diuntungkan bila mobilitasnya terbilang sa...


On : Selasa, 06 Mei 2014,

If you enjoyed this article, sign up for free updates.

author picture

About Author

Saya adalah Admin Blog penulis Capres dengan Pesawat Pribadi Lebih Menghemat Uang Negara di Si Copas Blog. Jika Artikel ini menarik silahkan Anda bagikan ke teman dan saudara Anda agar tahu info ini. Atau kalau mau pasang iklan, hubungi kami ya.

Tidak ada komentar

Posting Komentar